Meningkatan Efektifitas Penggunaan Masker

222 Tinjau  | 

Meningkatan Efektifitas Penggunaan Masker

Pada dasarnya masker medis sudah dipakai sebelum terjadi pandemi Covid19, tetapi digunakan untuk para tenaga Kesehatan ataupun dalam keadaan mendesak yang mengharuskan memakai masker medis. Sejak adanya pandemi yang masuk ke Indonesia di tahun 2020, pemerintah resmi mengeluarkan aturan adanya penggunaan masker medis ke setiap warga negara agar memperlambat proses penyebaran virus Covid19 ini.

Selain hal tersebut, masyarakat juga harus beradaptasi dengan kebiasaan baru (new normal) dengan penerapan protokol Kesehatan sebagai suatu kebutuhan untuk menjaga diri sendiri serta orang-orang disekelilingnya.

Protokol Kesehatan yang diberlakukan berupa mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari keramaian, membatasi mobilitas, dan menggunakan masker.

Pemerintah terus mengkampanyekan kewajiban pemakaian masker saat berada diluar rumah atau di ruang publik. Terdapat juga berbagai jenis masker yang telah dikenal sejak pandemi ini mulai mewabah. Berkisar pada bulan April 2021, WHO mengeluarkan tata cara baru mengenai efektivitas pemakaian masker yang dapat dilakukan oleh masyarakat. Pemakaian masker secara konsisten dengan cara yang baik dan benar paling penting dilakukan untuk memaksimalkan upaya untuk memutus penyebaran Covid19. Memakai masker yaitu memakai masker medis terlebih dahulu lalu dilapisi dengan masker kain terbukti lebih efektif meningkatkan efektivitas pemakaian masker untuk melindungi diri dari Covid19.

Penelitian menyebutkan bahwa penggunaan masker dengan cara tersebut mampu menyaring partikel batuk yang dikeluarkan oleh seseorang hingga 85,4%. Penggunaan masker ganda bukan berarti hanya menambah jumlah lapisan masker sebagai perlindungan namun juga meningkatkan keeratan atau kekencangan masker, dan juga membuat ukuran masker lebih sesuai, pas dengan kontur muka. Masker medis saja dapat menyaring partikel hingga 56,1% sementara masker kain saja menyaring partikel sebesar 51,4%. Penggunaan dengan dua masker bedah ataupun menambah lapisan pada masker N95 tidak disarankan.

Berikut ini beberapa panduan singkat Ketika kita menggunakan masker ganda :

·         Pastikan pemakaian masker dilakukan dengan benar. Harus dipastikan masker menutupi area hidung, mulut, dan tidak ada jarak antara kulit wajah dan masker.

·         Jika ingin menggunakan masker kain sebagai lapisan luar, lapisi lagi dengan masker medis di dalamnya dan pilih bahan dasar kain yang ketat

·         Pastikan untuk mencuci masker kain setiap kali selesai dipakai, lalu segera buang masker medis. Jangan gunakan masker bedah dua kali karena bisa menurunkan efektivitas masker.

·         Saat mencuci masker kain, jangan gosok terlalu kencang. Rendam dalam air sabun lalu bilas hingga bersih

 

PT Globindo Mega Pratama merupakan distributor alat Kesehatan yang mana juga menyediakan berbagai jenis masker Kesehatan. Berpengalaman lebih dari 5 tahun, PT Globindo Mega Pratama sudah dipercaya di berbagai rumah sakit dan klinik. Tidak hanya menjual peralatan rumah sakit, PT Globindo Mega Pratama juga jual masker medis.

Powered by MakeWebEasy.com
Website ini menggunakan kukis untuk pengalaman terbaik Anda, informasi lebih lanjut silakan kunjungi Kebijakan Privasi  dan  Kebijakan Kukis